Bupati Pangandaran Resmikan Masjid Darussalam Sidomulyo

    Bupati Pangandaran Resmikan Masjid Darussalam Sidomulyo

    PANGANDARAN JAWA BARAT - Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata menghadiri Peresmian Masjid Darussalam yang berlokasi di Dusun Pondok Lombok RT 2 RW 8 Desa Sidomulyo Kecamatan Pangandaran. Minggu (28/05/2023).

     Hadir pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran Asep Noordin H.M.M, Dandim 0625/Pangandaran Letkol Arm Yusuf Andriyanto, S.E., Ketua TP PKK Kabupaten Pangandaran Hjh. Ida Nurlaela Wiradinata, Anggota DPRD Kabupaten Pangandaran Sri Rahayu, S.Sos., Camat Pangandaran, Kepala Desa Sidomulyo, Gandara Group serta warga masyarakat Dusun Sidomulyo.

     Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata dalam sambutannya menyampaikan bahwa setelah dibangunnya Masjid, diharapkan masyarakat dapat merawat dan menggunakan dengan sebaik-baiknya.

    "Alhamdulillah hari ini diresmikan, karena di Sidomulyo ini masyarakatnyaa mencintai agama maka bisa jadi seperti ini. Sekarang sudah jadi, tentu tinggal mengisinya, memanfaatkannya dan memakmurkannya, " Katanya.

     Pada acara tersebut juga dilakukan Bakti Sosial Gandara Group yang secara simbolis diserahkan oleh Bupati Pangandaran dan H. Cahya selaku pimpinan Gandara Group.**

    pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Pangandaran Resmikan Masjid Nurul...

    Artikel Berikutnya

    Pimpinan dan Redaksi Jurnalis Indonesia...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pangkogabpadpam Tinjau Venue Bermalam Tamu Negara dan Pastikan Sistem Pengamanan VVIP Berjalan Optimal

    Ikuti Kami